inilah Penyebab Flashdisk Memory dan Hardisk Eksternal minta Format
Anda juga harus tau penyebab
Flashdik/Memory Card minta format terus menerus, pengetahuan ini berguna
agar nantinya tidak terulang lagi kejadian yang serupa, jika Anda mengoperasikan komputer dengan cara yang
baik dan benar maka Anda tidak akan mengalami masalah tersebut. Flashdisk,
Memory Card dan Hardisk Eksternal yang minta format sendiri biasanya disebabkan
oleh beberapa hal diantaranya adalah:
- Media tidak di eject dengan benar, dengan kata lain jika
menancapkan flashdisk atau memory card langsung asal cabut saja tanpa di
matikan secara sistem terlebih dahulu.
- Perangkat komputer yang tiba-tiba mati mendadak juga bisa menjadi
penyebab kerusakan hardwarenya.
- Perangkat mengalami kerusakan secara sistem. (hal ini bisa
dikarenakan perangkat pernah terjatuh, terendam air atau hal lain yang
bisa membuat perangkat mengalami hal tersebut.)
Tips menjaga agar
Flasdisk tetap awet
Berikut adalah beberapa tips menjaga
flashdisk agar tetap awet dan bisa tahan lama.
- Eject atau stop untuk mematikan flashdisk terlebih dulu sebelum kita
cabut
- Jika Anda seorang pemula, sangat dianjurkan untuk membaca panduan komputer untuk pemula terlebih
dahulu.
- Simpanlah flahdisk kita di tempat yang bersih dan tertutup dengan
baik agar komponen tidak kotor dan berkarat.
- Selalu backup data dari flashdisk ke dalam komputer yang dilindungi
anti virus agar keamanan data terjamin.
- Setelah kita gunakan di komputer lain scan dengan antivirus agar
aman dari virus yang terbawa.
- Hindari memukul-mukulkan dan menjatuhkan flashdisk agar komponen di
dalamnya tidak rusak.
- Dianjurkan tidak mengedit file yang ada di flash disk secara
langsung, sebaiknya kopi dan editlah dalam hard disk, baru anda simpan
kembali kedalam flashdisk setelah selesai.
- Jangan terlalu sering format flash disk karena dapat rusak dan
mengurangi jumlah batasan hapus tulis.
- Jika ada waktu lakukan defragment flash disk anda agar
kinerja flashdisk lebih optimal.
- Jagalah agar tutup flashdisk Anda tidak hilang, berilah tali atau
belilah flashdisk yang tutupnya terjamin keamanannya. Sebab hilangnya
tutup flashdisk dapat menyebabkan debu mengotori konektor yang ada
didalamnya.
Semoga tips diatas dapat memberikan
inspirasi bagi rekan-rekan untuk menjaga agar flashdisk, memory dan hardisk Anda
tetap awet dan tidak mengalami kerusakan seperti minta format dan lain
sebagainya.
Comments
Post a Comment
Salam Sukses Ananda Collection
Pembaca termasuk membantu mengembangkan Blog ini Dengan cara berkomentar yang sesuai Artikel